6 Okt 2015

Cara Sederhana Membersihkan Layar Monitor Notebook atau Laptop

Pernah tidak mengalami layar monitor yang kusam ,penuh debu ?Udah coba di bersihkan memakai kemoceng atau tisu, tetap saja nempel kotorannya?
nah, ini adalah masalah yang kerap sekali saya alami.
eh ternyata ya... layar monitor notebook ataupun laptop ataupun gadget yang kotor sebenarnya ada cara sederhana dalam membersihkannya loh.
Siang ini saya baca disalahsatu situs web, ternyata minyak kayu putih merupakan produk yang bisa membantu kita dalam membersihkan layar monitor yang kotor itu.
Alat yang dibutuhkan cukup mudah mencarinya, cukup murah dan yakin deh semuanya pasti bisa mendapatkannya. Apakah "tool's"nya?
yaitu =


^ Minyak Kayu Putih
^ Tissue yang lembut
^ Kain yang lembut

gampang kan?
daan, berikut cara untuk membersihkannya :

^ Bersihkan permukaan layar LCD dengan tissue hingga bersih.
^ Bersihkan dengan hati-hati layar tersebut hingga ke sudut-sudutnya.
^ Tuang sedikit minyak kayu putih pada kain yang lembut.
^ Usapkan kain lemput yang sudah dibasahi minyak kayu putih tersebut ke layar.
^ Cara mengusap 1 arah saja, dari atas ke bawah atau dari kiri ke kanan atau dari kanan ke kiri.
^ Lakukan hingga seluruh permukaan layar bersih dan mengkilap.
^ Terakhir, bersihkan sisa-sisa kotoran yang masih menempel dengan kain yang lembut.

mudah ya??
ayoo praktekkan sekarang !!

disadur dari =http://ipankint.com/hardware/display-dan-vga/cara-sederhana-membersihkan-dan-mengkilapkan-layar-laptop-dan-lcd-dengan-minyak-kayu-putih/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar