23 Des 2009

Dear; sang pemimpinku

Hiruk pikuk , sorak sorai dan kemeriahan acara pernikahan kmrn sudah berlalu sayangku. Kuharapkan kemeriahan itu bisa semakin memupuk rasa cinta kita ini dan memberikan kebanggaan pada diri kita khususnya, karena akhirnya kita mampu untuk mengucapkan ikrar suci itu untuk membina rumah tangga tentunya dg seizin ridho Alloh dan orangtua kita berdua.
tdk ada kata lain slain takjub akan kisah yang tlah terjadi ini. Jodoh memang penuh dengan teka teki. Tak pernah kusangka dan tak pernah ada yang tau apa yang akan telah di tulis Alloh bagi kehidupan kita. baik untuk satu detik , 1 jam, 1 hari, 1 minggu, 1 tahun, 1 windu bahkan 1 abad kedepan. Wallohu'alam
Kata Kyai Agus yang memberikan tauziahnya diacara nikahan kmrn 'Menikah itu Subhanallah indah, hanya bisa dirasakan oleh yang sudah menjalaninya. Ketika sudah menikah, semuanya menjadi begitu jelas, alur ibadah suami dan istri. Oleh karena itu sepatutnya, sebuah perikahan dilakukan harus diawali dg niatan yang baik, tentunya hanya karena Alloh".

aa'ku sayang, menurut Ibn Qayyim Al-Jauziah seorang ulama besar, menyebutkan bahwa cinta mempunyai tanda-tanda. Pertama, ketika mereka saling mencintai maka sekali saja mereka tidak akan pernah saling mengkhianati, Mereka akan saling setia senantiasa, memberikan semua komitmen mereka.
Kedua, ketika seseorang mencintai, maka dia akan mengutamakan yang dicintainya, seorang istri akan mengutamakan suami dalam keluarga, dan seorang suami tentu saja akan mengutamakan istri dalam hal perlindungan dan nafkahnya. Mereka akan sama-sama saling mengutamakan, tidak ada yang merasa superior.
Ketiga, ketika mereka saling mencintai maka sedetikpun mereka tidak akan mau berpisah, lubuk hatinya selalu saling terpaut. Meskipun secara fisik berjauhan, hati mereka seolah selalu tersambung.

kuingin...meskipun umur pernikahan ini masihlah muda..kita bisa memupuk rasa cinta , saling kasih mengasihi, hormat dan saling menghargai , tak lain hanya karena Alloh
03072007 : itu adl awal kita ketemu,(meskipun 1 kota smasa kuliah, trnyata Alloh menentukan hanya di Kalimantanlah kita bisa bertemu)
08102007 : itu adl awal pertama aa' nunjukin perasaannya k aku
17122008 : bukti keseriusanmu padaku, dg kedatangan keluargamu k rumah orangtuaku utk melamarku
17012009 : bukti keluargaku menerimamu
20112009 : bukti cinta kita, akad nikah itu akhirnya dilaksanakan dg khusu' & lancar.

memori itu smoga tetep aa' kenang..demikian pula aku akan selalu mengenang, menyimpan di dalam hati dan akan kuceritakan pada anak cucu kita nanti.
dengan memori itu kita dapatkan sebuah kunci , bahwasanya jika suatu saat ditengah perjalanan biduk rumah tangga ini ada masalah, jangan kita lupakan segala perjuangan yang telah kita sama2 kerjakan.

Dengan pernikahan ini, berarti kita tlah menggenapkan separuh dien. seyogyanya kita selalu mengingat pesan2 Rosululloh SAW bahwasanya '"Barang siapa -diantara para suami- bersabar atas perilaku buruk dari istrinya, maka Allah akan memberinya pahala seperti yang Allah berikan kepada Ayyub atas kesabarannya menanggung penderitaan. Dan barang siapa -diantara para istri- bersabar atas perilaku buruk suaminya, maka Allah akan memberinya pahala seperti yang Allah berikan kepada Asiah, istri fir'aun" (HR Nasa-iy dan Ibnu Majah ).
Kuingin kita berdua selalu mematri di ingatan kita bahwasanya ..."...Mereka (para istri) adalah pakaian bagi kalian (para suami) dan kalian adalah pakaian bagi mereka..." (QS. Al-Baqarah:187)---sehingga
dimanapun kita berada , meskipun kita tidak dalam 1 tempat yang sama, namun kita tetap bisa saling jaga diri dan sama-sama menjaga kepercayaan.

Ya Alloh, hanya atas izin&Ridho Mu, smua hal kebaikan ini terjadi.telah Engkau satukan kami dalam kebaikanMu dan jagalah kami dalam kebaikanmu. dan Jika Engkau Pisahkan, Pisahkankan kami dalam kebaikan jua.
Jadikan suamiku sbg pemimpin keluarga yang selalu melangkah hanya karena Engkau
Tuntunlah Dia dalam setiap langkahnya
Ringankan Dia dalam tiap pekerjaannya
Ya Alloh, sang pemilik hati dan cinta nan suci
Tetapkanlah hati suami dan diriku dalam kesuacian ini, Berikanlah penerangan pada kami , sehingga kami bisa menjalankan ibadah rumah tangga ini dg islamMu dan iman kami.
Dekaplah keluarga kami Ya Alloh, Berilah kekuatan pada kami disaat Engkau menganugerahkan masalah, kesedihan dan kesakitan pada kami.
Ya Alloh, Lindungi Orangtua kami, kasihanilah mereka , karena tanpa mereka, kamipun tidak akan mampu menjadi seperti sekarang ini.

ya Alloh..dalam tiap doaku kusematkan doa bagi kesehatan suami , orangtua, dan saudaraku. Jagalah mereka ya Alloh.
Ya Alloh, berkahilah segala yang kami lakukan, cukupkanlah rizki buat keluarga kami.
Hindarkan kami dari Syaitan dari keluarga kami dan jauhkan syaitan dari anak keturunan yang akan kau anugerahkan pada kami.

aa', harapanku ...Semoga Allah selalu menghimpunkan keluarga kita (yang saling mencintai karena Allah dalam ikatan halal pernikahan) dalam kebaikan. Mudah-mudahan Allah yang maha lembut melimpahkan kepada kita bening saripati cinta, cinta yang menghangati nafas keluarga, cinta yang menyelamatkan. Semoga Allah memampukan kita membingkai keluarga sakinah, mawaddah, warrahmah.
dan smoga Allah mematrikan helai keikhlasan di setiap gerak dalam keluarga kita. Juga Allah yang maha menetapkan, mengekalkan ikatan pernikahan tidak hanya di dunia yang serba fana tapi sampai ke sana, the real world "Akhirat". Mudah-mudahan keluarga kecil kita selamat mendayung sampai ketepian.
Allahumma Aamiin.

love u aa'ku
 
4u my beloved husbenzzz
by= hafsari mujib

1 komentar:

  1. Satu hal yang pasti..bahwa Alloh tau jodoh mana yang terbaik untuk tiap2 hambaNya. harapnku, Semoga jodohku (dunia akhirat) cuman suamiku (yaitu aa'ku).demikian juga aa'ku.---Amin

    BalasHapus